PELATIHAN EKO PRINT PKK KECAMATAN TUMPANG
Tumpang, 29 Maret 2022
Tumpang selain sebagai tempat transit wistatawan yang hendak pergi ke TNBTS ( Taman Nasioanal Bromo Tengger Semeru ) juga mempunyai wisata budaya yaitu kedua Candi dari dinasti Singasari yaitu candi jago / jajago dan candi Kidal.
Kedua candi yang menyimpan sejarah juga merupakan tempat untuk belajar dengan banyak nya ornament dan lukisan didinding candi menjadikan inspirasi buat pembatik dari Desa Kidal dan Ngingit.
Untuk memenuhi permintaan pasar dan gaya hidup modern Tumpang melukan pelatihan Eco print , membatik dengan memmanfaatkan bahan alami seperti daun untuk di jadikan batik. Untuk mempercepat perkembangan Eco print PKK kecamatan Tumpang mengundang setiap Desa di Kecamatan Tumpang 2 orang peserta untuk di latih, “ Tujuan kami untuk memebrikan ketrampilan kepada setiap Desa dan nanti saya yakin ada Desa yang akan muncul sebagai produsen Eco Print.” Ujar Ny Sukarlyn ( Ketua Penggerak PKK Kecamatan Tumpang, beliau juga menyampaiakan dalam pembukaan bahwa Tumpang selain di kenal pusat budaya Malang Timur juga masih banyak lahan dan hutan yang memudahkan untuk mengembangkan Eco Print.