Detail Berita

DUWET KRAJAN TOWER AIR KABUPATEN MALANG

Tumpang , 26 Maret 2022

 

Desa Duwet Krajan merupakan wilyah paling Timur Kabupaten Malang juga Kecamatan Tumpang,   mengingat Desa Duwet Krajan berbatasan dengan Hutan dan juga  Taman Nasional Bromo Tengger Semeru ( TNBTS). Desa Duwet Krajan mempunya Sumber mata air lebih dri 14 mata air. Mata air yang paling besar adalah mata air Sumber pitu yang pengelolaanya di kelola oleh PDAM Kabupaten selain sumber Jengglong. Mata air Sumber Pitu mempunyai debit 1200 Lt /detik sedangkan Jengglong sekitar 500 Lt/Detik.

Selain di kelola PDAM sumber mata air di Desa Duwet Krajan juga di ambil untuk Desa yang ada di bawah sekitar, Desa Wringin Anom Kecamatan POncokusumo , Desa Duwet Dampul Kecamatn Tumpang.

Dari banyaknya sumber mata air tersebut perlunya menjaga pelestarian lingkungan utamaya jumlah kayu atau tanaman yang mempunyai daya serap terhadap air tinggi, Camat Tumpang ( Drs. Sukarlin, M.Si ) sebagai pembina Wilyah sanag tepat mengarahkan penanaman / penghijauan yang akan di hadiri Bpk. Bupati.

Penanaman pohon yang di mulai sejak jam 7:00 Wib itu di hadiri Muspika dan juga perangkat Desa dari Wringinanom, selain melakukan penghujauan juga ada santunan untuk kaum duafa dan anak yatim yang deberikan langsung oleh Bpk. Bupati. Jenis pohon yang di tanam buakn saja untuk keperluan tegakakan tapi juga pohon yang bias menghasilkan buah seperti durian, alpukat jenis unggul dan juga pohon yang bias menghias jenis ketepeng.’ Penanaman dan perawatan harus berkelanjutan demi cadangan air Kabupaten Malang dan juga menjaga wilyah dari bencana banjir “ Bupati malang menyampaikan ketika membuka dan penyerahan secara simbolis kepada petani Hutan.”.

Berita Lain